PENA24JAM.COM, SAMOSIR – Pasca kejadian longsor di Desa Siboro, Kecamatan Sianjur Mula-Mula. Bupati Samosir melalui Kepala Dinas Sosial PMD F. Agus Karo Karo didampingi Camat Sianjur Mula-Mula, Sihar Limbong dan Kades Siboro menyerahkan bantuan kepada 2 korban di Dusun III, Desa Siboro, Rabu (4/5/2023).
bantuan yang diberikan berupa sandang dan pangan. Antara lain, beras, gula pasir, mie instan, bubuk teh, minyak goreng, telur, matras, tenda gulung, selimut dan peralatan dapur.
Kadis Sosial, F Agus Karo Karo menyampaikan, penyerahan bantuan sebagai bentuk penguatan kepada keluarga dan rasa turut prihatin serta iba dari segenap jajaran Pemerintah Kabupaten Samosir atas kejadian longsor.
“Pemerintah Kabupaten Samosir hadir di tengah masyarakat sebagai bukti pemerintah ikut merasakan apa yang dirasakan masyarakat/korban. Bantuan yang kami berikan jangan dilihat dari besaranya. Tapi ini menunjukan kepedulian dan kasih kepada masyarakat” katanya.
Kepada korban, Agus berharap untuk tidak terlelap dengan bencana ini. Sebab masih diberikan kesehatan dan tidak ada korban jiwa. “Semoga keluarga diberikan rezeki berlipat ganda menggantikan apa yang sudah hilang atau rusak” ujar Agus menyemangati.
Sementara, Camat Sianjur Mula mula, Sihar Limbong mengatakan, direncanakan hari ini Tim SAR akan turun dan melakukan pencarian kendaraan milik korban.
Kepala Desa Siboro, Sarni E Rajagukguk menjelaskan, sebabagi korban longsor antara lain, Juwita Rosdiana Sagala dan Jetlin Siboro. “Untuk Juwita Rosdiana Sagala pemilik rumah dan pick up. Kemudian, Jetlin Siboro pemilik rumah 2 pintu, dump truck dan pemipil jagung,” paparnya.
Diketahui, kejadian longsor setelah air sungai meluap sekitar jam 03.00 WIB. Hingga mengakibatkan dua rumah milik warga mengalami rusak.
Selain itu, satu unit kendaraan roda 6 (dump truck), mesin pemipil jagung dan satu unit kendaraan roda 4 (pick up) terseret serta tenggelam ke Danau Toba. (candro)
Discussion about this post